Peringatan Hari Malaria Sedunia 2021

| Dilihat 3095 Kali

Peringatan Hari Malaria Sedunia 2021
Peringatan Hari Malaria Sedunia 2021

Peringatan Hari Malaria Sedunia (HMS) diperingati setiap tanggal 25 April. Pada tahun ini, tema yang telah ditentukan oleh WHO adalah “Reaching The Zero Malaria Target”. Tema tersebut jadi acuan seluruh dunia dalam memperingati Hari Malaria Sedunia 2021. Secara nasional, Indonesia memiliki tema “Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Bebas Malaria” dalam peringatan HMS di Indonesia.

Di tengah maraknya wabah Covid-19, penyakit malaria juga termasuk salah satu penyakit yang mengancam nyawa manusia. Penularan penyakit malaria terjadi akibat gigitan nyamuk Anopheles betina yang mengandung parasit Plasmodium dan berkembang biak dalam sel darah merah manusia. Nyamuk tersebut biasa menggigit manusia pada malam hari.

Penyakit malaria mempunyai beberapa gejala yang mirip dengan Covid-19, yaitu demam menggigil, sakit kepala, dan nyeri otot. Hal tersebut membuat pasien malaria dan perawat harus mematuhi protokol kesehatan dalam pencegahan Covid -19 yang sudah ditetapkan.

Penanggulangan malaria menunjukkan perkembangan yang menggembirakan, dimana terlihat adanya kecenderungan penurunan yang bermakna dari jumlah kasus positif malaria dan API (Annual Parasite Incidence) yang dilaporkan tahun 2010-2020. Walaupun kasus positif malaria menurun, bukan berarti malaria sudah tidak ada di sekitar kita. Kewaspadaan terhadap malaria perlu terus kita jaga karena ternyata malaria masih ada dengan memahami dan mengenal apa itu malaria.

Berdasarkan hal tersebut Kementerian Kesehatan RI menggelar seminar melalui Instagram Live @kemenkes_ri dalam rangka memperingati Hari Malaria Sedunia 2021. Seminar yang digelar pada hari Senin, 26 April 2021 pukul 10.00 - 10.30 WIB itu mengusung topik "Ternyata Malaria Masih Ada, Mari Mengenal Malaria…".

Adapun pembicara pada seminar kali ini adalah Angkie Yudistia selaku Staf Khusus Presiden RI, Wisnu Widiantoro sebagai Wartawan Foto Kompas, dan dr. Restuti Hidayani Saragih, Sp.PD, K-PTI, M.H.(Kes) sebagai Dosen Divisi Penyakit Tropis & Infeksi FK USU, serta dipandu oleh Host Revandhika dari Penyiar Radio Kesehatan. Seminar Live Instagram tersebut dapat disimak di https://www.instagram.com/tv/COHXd44pibN

Selain kegiatan seminar, dalam rangka HMS 2021 pemerintah Indonesia juga menggelar lomba fotografi, lomba video pendek dokumenter, lomba Mikroskopis Malaria. Sementara itu, acara puncak HMS 2021 ditandai dengan penyerahan Sertifikat Eliminasi Malaria kepada 12 Bupati dan Walikota.

Diharapkan dengan adanya peringatan Hari Malaria Sedunia 2021, masyarakat akan sadar pentingnya menjaga kesehatan pada masa pandemi dan tetap waspada terhadap penyakit malaria. Hal tersebut juga dapat mendukung Indonesia terbebas dari penyakit malaria, seperti beberapa negara lainnya.

Sumber: Subdit Malaria, Kementerian Kesehatan

Editor: Eunice Margarini, SKM, MIPH