Dukungan Media KIE Kesehatan PON XX Papua 2021

| Dilihat 2006 Kali

Dukungan Media KIE Kesehatan PON XX Papua 2021
Dukungan Media KIE Kesehatan PON XX Papua 2021

Pekan Olahraga Nasional atau disingkat PON adalah ajang olahraga nasional utama Pekan Olahraga Nasional, yang diselenggarakan di Papua pada 2 Oktober hingga 15 Oktober 2021. PON XX Papua digelar di empat wilayah berbeda, yaitu Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke. Stadion Lukas Enembe menjadi lokasi utama penyelenggaraan edisi ini, baik upacara pembukaan maupun penutupan. Ajang ini semula akan diadakan pada tahun 2020, tetapi ditunda ke tahun 2021 sehubungan dengan pandemi Covid-19. PON XX tahun ini menjadi yang pertama kalinya diselenggarakan di Papua sepanjang sejarah.

Kondisi pandemi yang belum usai membutuhkan intervensi kesehatan dalam upaya pencegahan Covid-19 dan materi kesehatan lainnya, seperti malaria, DBD, HIV/AIDS, gizi, kesehatan lingkungan, kesehatan olahraga bagi masyarakat yang terlibat di PON XX. Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat turut mendukung suksesnya kegiatan tersebut dengan menyediakan media Komunikasi, Informasi, Edukasi (KIE) Kesehatan PON XX agar seluruh masyarakat yang terlibat dapat tetap memahami dan melaksanakan upaya pencegahan Covid-19 serta upaya kesehatan lainnya.

Media KIE PON dipasang di stadion Lukas Enembe dan stadion Mandala Jayapura sebagai bagian dari venue penempatan media KIE PON XX, dimana terdapat 16 venue di kota dan 13 venue di kabupaten yang telah disediakan media KIE tersebut. Adapaun media KIE tersebut antara lain berupa booklet, spanduk, flyer, baliho, dan roll banner, yang dapat diunduh melalui link berikut https://promkes.kemkes.go.id/kumpulan-media-sehat-pon-xx-papua 

Selain itu dalam penyediaan penyebarluasan informasi kesehatan melalui media KIE, Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat melakukan pertemuan koordinasi dengan KKP Papua Jayapura. Hasil koordinasi tersebut membuahkan komitmen dan kesiapan pihak KKP untuk bekerjasama dengan kampus-kampus sekitar agar menjadi relawan PON XX, baik di bandara maupun di pelabuhan.

Kiranya perhelatan ajang olahraga terbesar di Indonesia tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar, tanpa menimbulkan kluster baru pandemi Covid-19 dan penyakit endemis lainnya. Tetap terapkan protokol kesehatan dimanapun kita berada.

Torang Bisa!

Kontributor:

Eunice Margarini, SKM, MIPH

Editor:

Marsha Anindita, S.Ds