Penyakit Penyerta Akibat Obesitas
Apakah saat ini ada diantara Healthies yang memiliki tubuh yang gemuk, sesak nafas, dan tidur mendengkur? Jika iya, maka bisa jadi itu adalah salah satu tanda bahwa Healthies sedang mengalami obesitas. Obesitas adalah suatu kondisi dimana tubuh memiliki penumpukan lemak yang berlebihan, sebagai akibat dari tidak seimbanganya energi yang masuk dan energi yang dikeluarkan.
Obesitas menjadi salah satu kondisi yang cukup berbahaya. Hal ini dikarenakan tubuh yang berada dalam kondisi obesitas, akan mampu memiliki potensi terserang berbagai penyakit tidak menular yang berbahaya bagi tubuh.
Melihat kondisi demikian, maka proses pencegahan dan penanganan kepada seseorang yang mengalami obesitas harus mendapatkan perhatian khusus dan dilakukan sedini mungkin.
Penyakit Penyerta Obesitas
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa dalam kondisi obesitas, seseorang akan mudah terserang penyakit tidak menular (PTM). Berikut ini adalah beberapa penyakit tersebut, diantaranya adalah:
-
Sleep Apnea/henti napas waktu tidur
-
Asma
-
Kanker Payudara
-
Perlemakan Hati
-
Penyakit Kandung Empedu
-
Ginjal
-
Prostat
-
Varises
-
Stroke
-
Diabetes Melitus Tipe 2
-
Penyakit Jantung Koroner
-
Hipertensi
-
Osteoarthritis
Pencegahan Obesitas
Dengan mengetahui beberapa penyakit penyerta yang akan dialami oleh seseorang dengan obesitas, diharapkan mampu memberikan pengetahuan dan motivasi untuk lebih menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Jangan lupa untuk rutin melakukan aktivitas fisik 30 menit sehari dan memperbanyak makan makanan yang tinggi vitamin dan serat seperti sayur dan buah. Segera lakukan pemeriksaan ke fasilitas pelayanan kesehatan apabila mengalami beberapa gejala penyakit penyerta obesitas di atas, agar bisa segera mendapatkan penanganan secara cepat dan tepat.
Editor: Astasari