Cegah Gangguan Pendengaran Akibat Penggunaan Headset

| Dilihat 2860 Kali

Cegah Gangguan Pendengaran Akibat Penggunaan Headset
Cegah Gangguan Pendengaran Akibat Penggunaan Headset

Di masa pandemi Covid-19, seluruh aktivitas masyarakat seperti berkomunikasi, kerja, kegiatan belajar mengajar, hingga kegiatan rapat dilakukan dengan bantuan teknologi digital (daring). Dengan kondisi demikian, maka salah satu perangkat yang sangat diperlukan dan banyak digunakan adalah penggunaan headphone atau earphone.

Earphone atau headset sendiri memiliki beberapa manfaat seperti memperjelas suara yang muncul dari perangkat telepon pintar atau laptop, hingga memperjelas suara kita melalui fitur microphone yang tersedia dalam headset itu sendiri.

Namun, jika earphone atau headset digunakan secara berlebihan dan dalam waktu yang lama, akan dapat mengakibatkan gangguan pendengaran pada penggunanya. Untuk itu, berikut ini adalah beberapa cara mencegah gangguan pendengaran akibat seringnya menggunakan headset/earphone dalam keseharian kita, diantaranya adalah:

  1. Menggunakan volume secukupnya dan jangan terlalu besar, maksimal 60% dari total volume pada perangkat.

  2. Hentikan penggunaan headset setelah menggunakan selama 1 jam, dan beristirahatlah selama 1 jam.

  3. Lakukan pemeriksaan telinga secara rutin untuk membersihkan kotoran telinga, minimal setiap 6 bulan sekali

Mari jaga kesehatan tubuh kita selama pandemi Covid-19, terutama pendengaran dengan melakukan beberapa tips mencegah gangguan pendengaran akibat penggunaan headset di atas.

Tetap jaga protokol kesehatan dan segera dapatkan vaksin Covid-19 dosis lengkap dan booster untuk meminimalisir kematian dan hospitalisasi akibat paparan Covid-19.

Editor: Astasari